Obyek Wisata Selecta, Malang
Sebentar lagi liburan sekolah, tentu Anda mulai merencanakan liburan keluarga.
Salah satu tempat wisata yang indah dan sejuk adalah Selecta, Malang.
Tempat ini merupakan kebun bunga yang elok dengan fasilitas pemandian/kolam renang. Sangat cocok dinikmati seluruh anggota keluarga.
Setelah puas berenang, anak-anak akan sangat senang diajak menikmati aneka makanan di restaurant. Beberapa makanan yang sangat menggugah selera antara lain sate kelinci, jagung bakar, serta aneka masakan cina (nasi goreng, capcay, koloke, mie/bihun goreng).
Bagi Anda yang malas bermain air, cukup duduk-duduk sambil bercengkerama dan menikmati secangkir kopi/teh/wedang jahe plus roti bakar.
Tips dari kami, bila Anda dari Surabaya dan sekitarnya sebaiknya berangkat habis subuh (pagi sekali) agar sebelum jam 9 pagi sudah sampai di Selecta, dan usahakan sebelum zuhur sudah pulang/turun dari area tersebut untuk menghindari kepadatan arus wisatawan (banyak yang menggunakan bis/kendaraan besar).
Di sekitar Selecta banyak terdapat penjual bunga/tanaman hias. Anda dapat membeli beberapa tanaman penghias halaman rumah.
Selamat berlibur!!!!
Salah satu tempat wisata yang indah dan sejuk adalah Selecta, Malang.
Tempat ini merupakan kebun bunga yang elok dengan fasilitas pemandian/kolam renang. Sangat cocok dinikmati seluruh anggota keluarga.
Setelah puas berenang, anak-anak akan sangat senang diajak menikmati aneka makanan di restaurant. Beberapa makanan yang sangat menggugah selera antara lain sate kelinci, jagung bakar, serta aneka masakan cina (nasi goreng, capcay, koloke, mie/bihun goreng).
Bagi Anda yang malas bermain air, cukup duduk-duduk sambil bercengkerama dan menikmati secangkir kopi/teh/wedang jahe plus roti bakar.
Tips dari kami, bila Anda dari Surabaya dan sekitarnya sebaiknya berangkat habis subuh (pagi sekali) agar sebelum jam 9 pagi sudah sampai di Selecta, dan usahakan sebelum zuhur sudah pulang/turun dari area tersebut untuk menghindari kepadatan arus wisatawan (banyak yang menggunakan bis/kendaraan besar).
Di sekitar Selecta banyak terdapat penjual bunga/tanaman hias. Anda dapat membeli beberapa tanaman penghias halaman rumah.
Selamat berlibur!!!!
Komentar
Posting Komentar