Jembatan Suramadu, Ikon Baru Kota Surabaya



Jembatan Suramadu melintasi  menghubungkan Pulau Jawa (Kota Surabaya) dengan Pulau Madura (Kabupaten Bangkalan) mempunyai  panjang sekitar 5,4 km. Ini merupakan  jembatan terpanjang di Indonesia.  Beroperasi sejak pertengahan tahun 2009.

Sekarang ini orang (luar Surabaya) ingin sekali melintasi jembatan Suramadu karena penasaran dengan jembatan yang dibangun di atas laut. Misalnya saja Bapak saya (dari Jawa Tengah) beberapa tahun lalu berkunjung ke rumah dan minta diantarkan ke Suramadu. Kami sekeluarga menuruti keinginan beliau.


Ternyata saat itu begitu masuk pintu jembatan (tol) dan membayar Rp 30.000,- (mungkin ini termasuk tarif tol termahal di Indonesia untuk jarak sekitar 5 km), sampai di ujung jembatan (Madura) kami putar balik ke arah Surabaya (dan kembali membayar tol Rp 30.000,-) lalu Bapak minta diantar ke terminal bus untuk pulang ke Jateng (katanya sudah puas karena  nanti di kampung beliau bisa cerita ke para tetangga kalu sudah pernah ke Suramadu....hehehe).

Tentang tarif tol Suramadu ini menurut Penulis sangat mahal. Coba bandingkan dengan tarif tol laut di Bali (kalau tidak salah Rp 10.000,-). Ongkos melintasi Suramadu ini sangat terasa di kantong kami karena hampir tiap minggu keluarga kami melewatinya (jika 4x pp maka sekitar Rp 240.000,- tiap bulan kami bayar ke pengelola Suramadu). Kira-kira bisa nggak ya di waktu mendatang tarifnya turun????


Kehadiran jembatan Suramadu ini bukan hanya mampu memperlancar arus kendaraan dari Jawa ke Madura, namun menjadi pemacu tumbuhnya  pariwisata dan perkembangan ekonomi di Madura. Silahkan Anda buktikan saat weekend, maka arus mobil dan sepeda motor di kedua sisi jembatan seakan tiada henti.

Komentar

Postingan Populer